SELAMAT DATANG DI BLOG KAMI

Jumat, 08 Oktober 2010

Filoosfis Desa Salumpengut

Salumpengut awalnya merupakan salah-satu dusun yang ada dalam wilayah pemerintahan Desa Moutong Barat. menurut cerita dari para orang tua, konon katanya salumpengut merupakan dusun tertua yang ada di moutong, entah betul atau tidak namun itu tinggalah sejarah, namun bukan berarti kita bermasa bodoh untuk tidak mencari tahu bagaimana sejarah salumpengut itu sendiri. Bahkan arti atau makna kata SALUMPENGUT yang sekarang sudah menjadi nama sebuah desa yang definitif tidak ada lagi yang tahu. Namun, yakin dan percaya bahwa makna kata “salumpengut” mempunyai suatu makna tertentu yang telah diberikan oleh para orang tua yang terdahulu.

Kampung “so ologe”, meski hanya sekedar iseng, tapi julukan itu pernah melekat pada Desa Salumpegut saat masih berupa dusun di wilayah Desa Moutong Barat. wajar saja kalau orang bilang kampung “so ologe”, karena pada saat masih berstatus dusun, panjang dusun salumpengut ± 1km sehingga sebagian orang dari wilayah lain menyebutnya kampung “so ologe”.

Seiring dengan adanya otonomi daerah dan adanya pemekaran wilayah dari dusun ke desa, maka keinginan untuk mekar menjadi sebuah desa termotivasi dari mekarnya Desa Lobu yang merupakan bagian dari Desa Moutong Tengah yang masih mempunyai ikatan darah yang sangat dekat dengan warga atau orang salumpengut.

Namun, konsep tentang Desa Salumpengut sudah ada jauh sebelum Desa Lobu dimekarkan. Perjuangan untuk mekar menjadi sebuah desa, tidak terlepas dari peranan Kerukunan Keluarga Besar Salumpengut, sebuah organisasi masyarakat yang berlandaskan ikatan persaudaraan sesama orang Salumpengut yang pengurusnya tidak lain adalah orang salumpengut baik itu yang berdomisili di dusun salumpengut atau yang tinggal di desa lain yang masih keturunan orang salumpengut.

Keinginan menjadi sebuah desa ternyata tidak semudah membalikan tepalak tangan, hal ini membutuhkan sebuah perjuangan, namun semangat pemekaran tidak pernah surut. Dengan perjuangan yang keras, akhirnya melalui PERDA Kab PARIGI MOUTONG NO 11 tahun 2006 tentang pembentukan Desa Definitif, yang ditandatangani oleh Longki Djanggola selaku Bupati Parigi Moutong, sehingga lahirlah sebuah desa baru yang ada di wilayah Kec Moutong, yakni Desa Salumpengut.



Entri Populer

My Video

Pesan Kebaikan

Powered by Blogger