SELAMAT DATANG DI BLOG KAMI

Rabu, 24 Februari 2010

MODUS PEMBOBOLAN ATM


Pada posting sebelumnya telah di posting Tips Mengambil Uang di ATM. Pada posting kali ini kita akan membahas Modus Pembobolan ATM. Posting ini sebenarnya terbalik, yang seharusnya yang diposting lebih awal adalah Modus Pembobolan ATM kemudian dilanjutkan dengan Tips Mengambil Uang di ATM.
Meskipun demikian, itu bukan menjadi masalah yang terpenting kita mengetahui bagaimana modus pembobolan yang terjadi di ATM nasabah yang terjadi beberapa bulan lalu. Adapun modusnya adalah sebagai berikut :
1. Memasang Skimmer di mulut ATM. Namun, karena terdeteksi modus ini tidak lagi dipakai.
Alat skimming ini didatangkan dari luar negeri dengan harga murah, sudah termasuk software untuk membaca data kartu ATM dan kemampuan menulis ke kartu bodong. Pembobol cukup mencari bahan baku ATM kosong.

2. Memasang Splitter (Pemecah Data) pada mesin electronic data capture (EDC) di pusat-pusat perbelanjaan atau mal.
Perangkat splitter pada perangkat saluran komunikasi mesin EDC dihubungkan ke komputer pembobol sehingga semua paket data yang lewat masuk di komputer pembobol. Setelah dipegang pelaku, data digandakan ke kartu ATM bodong . pembobol juga bisa bekerja sama dengan pegawai toko atau penjaga mesin EDC yang sudah dipasangi splitter untuk mark up belanja nasabah.


3. Pembobol memasang alat penjepit di dalam mesin ATM untuk menahan kartu. Setelah kartu tersangkut, pembobol pura-pura membantu, korban dan menyarankan dan menghubungi call center palsu. Operator gadungan kemudian meminta nomor PIN ATM nasabah. Lalu di duplikasi dan uang dikuras.

Posting : by Putra Mtg
Sumber : Luwuk Post, edisi Sabtu 6 Februari 2010, hlm 1.



Entri Populer

My Video

Pesan Kebaikan

Powered by Blogger